BARRU - Malam 17 Ramadhan, kepala desa (Kades) Lasitae Kartini Baharuddin melakukan safari Ramadhan di Mesjid Syukur Nikmatullah, dusun Balleanging, desa Lasitae, kecamatan Tanete Rilau, kabupaten Barru, pada Rabu (27/3/2024).
Dusun Balleanging adalah merupakan wilayah paling terjauh desa Lasitae, yang letaknya diatas pegunungan terpencil dan berbatasan langsung dengan wilayah kabupaten Pangkep. Butuh perjuangan dan kesabaran untuk sampai di dusun tersebut.
Kades Lasitae mengatakan, kegiatan safari Ramadhan ini merupakan kegiatan rutin pemerintah desa Lasitae. Dimana, pemerintah desa berkeliling kesetiap mesjid yang diseluruh wilayah desa Lasitae.
"Disamping sebagai ajang penyampaian program pemerintah desa, kegiatan ini juga kami sebagai ajang silaturahmi kepada masyarakat dan Alhamdulillah masyarakat ditiap dusun yang kami kunjungi sangat antusias dengan adanya kegiatan ini", pungkas Kartini.
Baca juga:
Doa Bersama Kemenkumham Jelang KTT G20 Bali
|